Selasa, 27 November 2012

Sepak Bola Indonesia Terpuruk Lagi





Sejak Piala AFF 1998, Indonesia tidak pernah menang melawan Singapura.
Hasil imbang 2-2 dengan Laos pada laga perdana Piala AFF 2012 membuat langkah tim nasional Indonesia menjadi sulit. Pasalnya, dua tim yang merupakan rival kuat, Singapura dan Malaysia, sudah menanti.
Rabu (28/11), "Tim Garuda" harus menjalani laga krusial melawan Singapura, tim yang saat ini ada di atas angin setelah melibas Malaysia 3-0 pada pertandingan pertama.
Di luar kondisi tim, Singapura merupakan lawan yang acap mendatangkan kesulitan bagi Indonesia. Catatan pertemuan kedua kubu bisa menjadi acuan. Sejak Piala AFF 1998, Indonesia tidak pernah memetik satu kemenangan pun atas Singapura. Dari lima pertemuan, empat kali Indonesia kalah dan hanya sekali imbang.
Bahkan, jika dihitung dengan laga di luar Piala AFF, termasuk persahabatan, Indonesia baru sekali menang, lima kali imbang, dan sembilan kali kalah dalam 15 pertemuan.
Meski performa Indonesia di laga pertama kurang meyakinkan dan catatan pertemuan lebih unggul tidak membuat pelatih Singapura, Radojko Avramovic, jemawa.
"Meraih tiga poin menjadi keuntungan bagi kami. Kami sudah melupakan catatan lalu dan fokus ke laga saat ini," ujar Avramovic.
Meski menghadapi ujian berat, pasukan asuhan Nil Maizar optimistis mampu melewatinya. Mereka mencoba melupakan hasil melawan Laos dan berusaha memberikan yang terbaik pada dua grup yang tersisa.
"Hasil seri berarti kami masih punya kesempatan. Kami masih memiliki dua pertandingan tersisa. Kami sekarang dapat mencoba untuk melupakan hasil tersebut dan fokus pada pertandingan kami berikutnya," ujar Bambang Pamungkas, kapten timnas Indonesia.
Kepercayaan diri juga terpancar dari Nil Maizar. Sang pelatih menyatakan, timnya sudah siap melakoni laga. "Yang jelas kami telah menyiapkan tim dengan baik sebelum pertandingan nanti."
Meski demikian, Nil meminta anak asuhnya bermain ekstra waspada. Terlebih Singapura memiliki modal kemenangan besar. "Kemenangan atas Malaysia pasti akan meningkatkan kepercayaan diri mereka. Tim mereka juga banyak diisi pemain-pemain berpengalaman. Gelandang mereka juga sangat bagus, begitu juga dengan penyerangnya," ujarnya.
Catatan Pertemuan Indonesia Vs Singapura
Indonesia 1-2 Singapura (Semifinal Piala AFF 1998)
Indonesia 1-3 Singapura (Final Leg I Piala AFF 2004)
Singapura 2-1 Indonesia (Final Leg II Piala AFF 2004)
Singapura 2-2 Indonesia (Babak penyisihan grup Piala AFF 2007)
Indonesia 0-2 Singapura (Babak penyisihan grup Piala AFF 2008)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar